NEWS

Menjadi Irup, Pj Gubernur Sultra : Hari Perhubungan Nasional Momentum Peningkatan Kinerja Sektor Transportasi

968
×

Menjadi Irup, Pj Gubernur Sultra : Hari Perhubungan Nasional Momentum Peningkatan Kinerja Sektor Transportasi

Sebarkan artikel ini

KENDARI, Mediakendari.com – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Komjen Pol Andap Budhi Revianto menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada Hari Perhubungan Nasional Tahun 2023 yang mengangkat tema “melaju untuk transformasi maju” di halaman Kantor Gubernur Sultra, Senin 25 September 2023.

Dalam kesempatan itu, Andap yang membacakan amanat Menteri Perhubungan RI, menyampaikan hari perhubungan nasional 2023 ini merupakan momentum yang tepat bagi kita sebagai insan transportasi untuk terus bersama bergerak meju, dalam peningkatan kinerja sektor transportasi untuk kepentingan masyarakat Indonesia.

“Tema ini dimaksudkan untuk menunjukkan bagaimana para insan transportasi mampu terus bergerak secara konsisten dalam kerja-kerja nyata, melakukan transformasi dan inovasi sektor transportasi serta secara kolektif menggelorakan semangat untuk melaju bersama demi mewujudkan transformasi maju di Indonesia,” ungkapnya.

Dikatakan, untuk inovasi dan pembangunan infrastruktur transportasi dalam wujud modernisasi tersebut, tidak hanya kian mendorong Indonesia menjadi negara maju, juga berimplikasi kuat bagi pembangunan yang berkelanjutan, ramah lingkungan, keselamatan dan pelayanan transportasi yang meningkat.

“Saya mengimbau kepada seluruh jajaran Kementerian Perhubungan selaku regulator sektor transportasi agar dapat bekerjasama, kolaborasi dan bersinergi secara optimal dengan para operator, stakeholder dan mitra kerja serta pemerintah daerah,” katanya.

“Sehingga kerjasama sangat dibutuhkan untuk mendorong pemanfaatan secara optimal infrastruktur transportasi yang telah dibangun dan pemberian pelayanan terbaik kepada masyarakat. Sebab, transportasi yang andal,efisien dan berdaya saing memiliki dampak positif pada mobilitas masyarakat serta pertumbuhan ekonomi suatu negara,” sambung Andap.

Ia menambahkan dimomen ini pula pihaknya melakukan pengantaran purna bakti tugas atau pensiunan di Dinas Perhubungan Sultra. “Tentu kita sebagai junior atau adik kelas, kita sebagai ASN bertugas saat ini harus dicadangkan dalam kerangka pikir kita harus pensiun dalam keadaan sehat. Dari 10 senior, ada dua senior kita yang sakit dan kita doakan semoga kembali sehat,” harapnya.

Sebagai informasi, beberapa PNS purna bhakti di Dinas Perhubungan Sultra yang mendapat penghargaan yang diserahkan langsung oleh Pj Gubernur Sultra yaitu pertama, Bastian Anwar masa pengabdian 31 Tahun. Kedua, Muhammad Yusuf, masa pengabdian 37 Tahun. Ketiga, Lanca masa pengabdian 29 Tahun Keterangan Sakit. Keempat, Ladama masa pengabdian 34 Tahun.

Kelima, Nur Haeni masa pengabdian 31 Tahun. Keenam, Samsudin masa pengabdian 20 Tahun. Ketujuh, Alwin Kusaye masa pengabdian 31 Tahun Keterangan Sakit. Delapan, Abdul Syukur masa Pengabdian 25 Tahun. Kesembilan, Kaharuddin masa pengabdian 28 Tahun dan sepuluh, Muhammad Iksan masa pengabdian 31 Tahun.

You cannot copy content of this page