MUNA BARATNASIONALNEWS

Menteri Desa Berencana ke Mubar

304
×

Menteri Desa Berencana ke Mubar

Sebarkan artikel ini
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar. Int
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar. Int

Reporter: Jul Awal
Editor: La Ode Adnan Irham

LAWORO – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar, berencana meresmikan embung desa di Kabupaten Muna Barat (Mubar) dalam waktu dekat.

Sekda Mubar, LM Husein Tali mengatakan, kesiapan tekhnis akan segera dilakukan menyambut kunjungan menteri yang akan datang akhir Januari atau awal Februari itu.

“Kedatangan mereka untuk meresmikan satu paket bantuan dari kementerian desa yakni embung desa yang diberikan kepada Kabupaten Mubar,” kata Husein saat apel gabungan lingkup Pemkab Mubar, Senin (13/01/2020).

Husein juga menyebutkan, selain akan meresmikan program embung desa, Menteri juga akan melihat potensi Kabupaten Mubar.

Senada dengan itu, Sekretaris Badan Pemerintahan dan Masyarakat Desa (BPBD) Mubar, Bakhrun mengatakan, bantuan program embung desa senilai Rp 2 Miliar itu dikhususkan untuk daerah kawasan pedesaan. (A)

You cannot copy content of this page