Reporter : Ardilan
Editor : Taya
BAUBAU – Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas III non TPI Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) akan segera membentuk Tim Pengawasan Orang Asing (Tim-Pora) untuk dua wilayah di Kepulauan Buton (Kepton).
Kepala Kanim Baubau, M. Yusuf mengatakan, pihaknya akan membentuk Tim-Pora di Kabupaten Buton Selatan (Busel) dan Kabupaten Buton Utara (Butur). Tim tersebut rencananya akan dibentuk pada Juli 2019 ini.
“Kita akan bentuk bulan ini (Juli,red). Tim-Pora ini yang harus kita perkuat. Dengan Tim-Pora ini pemantauan orang asing bisa terdeteksi,” ucap M. Yusuf kepada Mediakendari.com dikonfirmasi di ruang kerjanya, Rabu (3/7/2019).
Kata Yusuf, persoalan orang asing bukan semata-mata wewenang Imigrasi. Namun instansi terkait juga memiliki kewenangan yang sama.
“Kewenangan itu milik semua instansi terkait baik Kepolisian, Kejaksaan, Pengadilan, TNI maupun Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker),” ujarnya.
Dia menambahkan, setelah membentuk Tim-Pora Kabupaten pihaknya juga berencana membentuk Tim-Pora Kecamatan.
BACA JUGA :
- BNNK Muna Tangani 13 Kasus dari 6 Target Penyalahgunaan Narkoba di 2024
- Lantik Pj Wali Kota Kendari dan Pj Bupati Muna Barat, Andap Budhi Revianto: Kerja Disiplin dan Utamakan Kepentingan Masyarakat
- Dinas Pariwisata Sultra Terbaik Soal Keterbukaan Informasi Publik
- Wakil Ketua Komisi V DPR RI Bersama Direktur Bendungan dan Danau Kementrian PUPR Kunjungi Lokasi Bendungan Pelisika
- KPU Muna Barat Sukses Raih Penghargaan Peringkat I Terkait Pengelolaan Pelaporan Dana Kampanye
- Nekat Bawa Sabu Seberat 104.25 Gram dengan Upah Rp 2 Juta, Pria di Muna Ditangkap Polisi
“Dengan adanya Tim-Pora Kecamatan ini maka pengawasan akan diperluas. Nantinya pihak Kecamatan sendiri akan berkolaborasi dengan Desa maupun kepala Dusun,” tandasnya.
Untuk diketahui, wilayah kerja Tim-Pora Kanim Baubau saat ini yang sudah dibentuk meliputi wilayah Kota Baubau, Kabupaten Muna, Muna Barat (Mubar), Buton Tengah (Buteng) serta Kabupaten Bombana.
Untuk Kabupaten Bombana, yang masuk dalam wilayah kerja Kanim Baubau yaitu Kepulauan Kabaena. (a)