Reporter : Mumun
Editor : Taya
WANGGUDU – Data pengungsi korban banjir di Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra) hingga kini terus bertambah. Berdasarkan data di posko utama banjir di Rumah Jabatan Bupati per tanggal 15 Juni 2019 menunjukan, jumlah warga yang mengungsi mencapai 8.489 jiwa dengan total rumah yang hanyut sebanyak 370 rumah.
Untuk jumlah Kepala Keluarga (KK) yang mengungsi sebanyak 2.207 KK dengan jumlah rumah yang terendam banjir sebanyak 1.837 unit.
Sementara untuk tempat ibadah ada lima masjid yang ikut terendam.
Infrastruktur jembatan yang tidak dapat di akses ada empat. Sedangkan untuk bangunan fasilitas kesehatan berupa Puskesmas ada empat dan Pustu ada tiga, serta satu gudang obat Puskesmas ikut terendam.
Selain itu, tiga pasar tradisional juga tak luput dari rendaman banjir, ditambah satu ruas jalan Trans Sulawesi putus. Sementara untuk bangunan sekolah sendiri, terdiri dari gedung SD 10 unit, SMP 3 unit dan TK 17 unit.
Pada sektor pertanian dan perkebunan, tercatat ada 970,3 hektar sawah yang terendam, jagung 83,5 hektare, tambak 420 hektar dan lainnya seluas 11 hektar.
Selain itu, jaringan telekomunikasi terputus di beberapa desa akibat banjir.
Dari 13 kecamatan yang ada di Konawe Utara tujuh diantaranya terendam banjir dengan sebaran di 46 desa dan empat kelurahan. (a)