MUNA

58 Calon Jemaah Haji Asal Muna Siap Diberangkatkan, Ini Jadwalnya

1386
×

58 Calon Jemaah Haji Asal Muna Siap Diberangkatkan, Ini Jadwalnya

Sebarkan artikel ini

MUNA, Mediakendari.com – Tahun ini kuota jemaah asal Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang akan berangkat haji berjumlah sebanyak 58 orang. Terdiri dari 20 perempuan dan 38 laki-laki.

Kepala Kemenag Raha, H Kamarudinn melalui Kasi Urusan Haji dan Umroh, La Ode Ruslim menerangkan, jika jumlah kuota haji setiap saat berubah, tergantung kebijakan dari pusat.

Kata dia, dari total jemaah yang akan diberangkatkan itu ada tambahan pendampingan sejumlah dua orang. Masing-masing satu orang dari perawat dan perwakilan Kemenag Raha.

“Saat ini sudah masuk tahap pemeriksaan kesehatan yang dilanjutkan penginputan devisa. Setelah itu mereka tinggal menunggu jadwal keberangkatan,” ungkap Ruslim ditemui di ruang kerjanya, Selasa (19/3).

Menurut Ruslim, jemaah yang telah masuk daftar keberangkatan itu merupakan calon haji yang telah mendaftar sejak 2012 lalu. Mereka bakal diberangkatkan dengan jadwal sekitaran akhir Juni atau awal Mei 2024 mendatang.

Sebelum memasuki jadwal keberangkatan, jumlah peserta bisa saja bertambah hingga diatas 60 jemaah. Hal ini terjadi karena disebabkan adanya penggabungan mahram.

“Pesertanya diambil dari daftar antrian,” sebutnya.

Peserta haji suatu saat bisa diganti jika berhalangan tetap. Penggantinya akan dilimpahkan ke pihak keluarga yang bersangkutan.

“Pelimpahan pengganti hanya berlaku satu kali. Jika tidak ada sama sekali, maka uang pendaftaran dikembalikan,” pungkasnya.

Reporter : Erwino

You cannot copy content of this page