KONAWE SELATAN

Lantik Kadis Baru di Masa Darurat Corona, Bupati Konsel Dikiritik DPRD

199
×

Lantik Kadis Baru di Masa Darurat Corona, Bupati Konsel Dikiritik DPRD

Sebarkan artikel ini
Wakil Ketua DPRD Konsel, Senawan Silondae (Foto:Mediakendari.com/Erlin)

Reporter:Erlin

ANDOOLO – Wakil Ketua DPRD Konsel, Senawan Silondae mengkritik kebijakan Bupati Konsel H. Surunuddin Dangga yang merotasi pimpinan dinas ditengah wabah Covid-19.

“Saya pribadi menyangkan keputusan Bupati. Harusnya kalau kita bicara kebutuhan daerah, tunggulah nanti sampai situasi daerah ini membaik,” kata Senawan di Kantor DPRD Konsel, Rabu 1 April 2020.

Politisi PDIP ini menyebut Bupati Konsel tidak memikirkan resiko pergantian itu akan menggangu jalannya pemerintahan disaat Pusat dan Daerah mengintruksikan lockdown.

“Sekarang apakah Bupati mau bertanggungjawab, dari kegiatan tersebut terus ada salah satu diantara yang hadir membawah virus, terus menyebarkan kepada yang lainya,” kata Senawan.

Ia juga menyinggung maklumat Kapolri untuk tidak mengadakan atau melakukan kegiatan yang melibatkan banyak orang berkumpul guna mencegah penyebaran covid-19.

“Saya khwatirkan jangan sampai rotasi ini ada hubungannya dengan Pilkada. Namun jika itu demikian, itu terlalu jelas menunjukan seolah ada ketakutan,” tutupnya.

You cannot copy content of this page