MUNAPOLITIK

Disebut Dirinya Tidak Dapat Pintu di Pilkada Muna, Rajiun : Bukti Ketakutan dan Kepanikan

406
×

Disebut Dirinya Tidak Dapat Pintu di Pilkada Muna, Rajiun : Bukti Ketakutan dan Kepanikan

Sebarkan artikel ini
Bacabup Muna
Bacabup Muna, Laode M Rajiun Tumada saat diarak menuju posko utama pemenangan Rapi, Muna, Minggu, 9 Agusutus 2020. (Foto :Jul Awal/Mediakendari.com).

Reporter : Jul Awal Sanatu

MUNA – Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Muna, Laode M Rajiun Tumada dan wakilnya La Pili menjadi perbincangan hangat baik di masyarakat maupun di media sosial. Pasalnya pasangan akronim Rapi itu diisukan tidak akan mendapatkan pintu partai sebagai syarat untuk mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada september mendatang.

Namun isu tersebut akhirnya terpatahkan setelah Rajiun- La Pili memborong tiga partai sekaligus sebagai tiket maju pada Pilkada Muna. Bahkan dikabarkan pekan depan ini ia pun kembali dilirik salah satu parpol yang akan memberikan rekomendasi terhadap Rapi.

“Insya Allah akan ada lagi partai yang akan datang minggu depan, ” singkat Rajiun saat sambutan dihadapan ribuan masyarakat Muna di Raha, 9 Agustus 2020.

Menanggapi isu itu, Ketua Lemkari Sultra itu berpesan para relawan dan simpatisan tetap kompak dan konsisten, karena isu yang beredar selama ini dipercaya dilakukan oleh oknum-oknum yang menunjukkan ketakutan atau kepanikan.

“Jangan membuat isu terlalu berlebihan dan jangan panik. Jangan takut karena saya juga lahir dari demokrasi Muna,” ungkapnya.

Mantan ajudan Nur Alam itu menambahkan perubahan bisa terjadi karena keinginan rakyat sehingga ia mengajak seluruh masyarakat untuk Merapikan Muna dengan kedisiplinan, tegas dan bijaksana.

“Demokrasi berhak diberikan kepada siapapun karena  rakyat yang menilai dan melihat pemimpin seberapa besar ia merakyat. Biarkan rakyat yang menentukan sikapnya jangan paksakan keadaan. Jangan membuat isu yang tidak benar adanya. Marilah kita berdemokrasi yang betul-betul menjujung nilai budaya,” harapnya.

You cannot copy content of this page