FEATUREDNASIONAL

BSI Sebut Ali Mazi Cagub Tertinggi Popularitasnya, Urutan Kedua La ode Ida

457
×

BSI Sebut Ali Mazi Cagub Tertinggi Popularitasnya, Urutan Kedua La ode Ida

Sebarkan artikel ini

KENDARI,MEDIAKENDARI.COM-Hasil survey, Lembaga Survey,  Barometer Swara Indonesia (BSI) menyebut Ali Mazi Calon Gubernur Sulawesi Tenggara yang tingkat popularitas tertinggi saat ini.

Setelah Ali Mazi menyusul La Ode Ida di urutan kedua dengan  presentase 80 persen.

“Artinya kedua figur ini sangat di kenal oleh masyarakat Sultra, ketimbang kandidat lainnya,” ucap Direktur Riset BSI, Ruslan dalam konfernsi pers di Salah satu tempat di Kota Kendari, Kamis malam (14/9/17).

Ruslan menerangkan, bahwa tingkat popularitas Ali Mazi dan La Ode Ida merupakan hal yang wajar serta menjadi catatan buat kandidat lain untuk menyelesaikan pekerjaan rumah dalam hal memperkenalkan diri.

“Dalam temuan BSI ini, kita bisa simpulkan bahwa tingkat popularitas kedua bakal calon ini, dikarnakan Ali Mazi merupakan mantan Gubernur Sultra. Sedangkan La Ode Ida merupakan tokoh Sultra yang memiliki jabatan penting di pusat,” paparnya.

Ruslan juga menyampaikan data tersebut, merupakan data  hasil survey terbaru yang dilakukan collecting data dilapangan sebanyak 700 Responden.

Pengambilan data tersebut dimulai pada tanggal 26 Agustus sampai 3 September 2017,  di 17 kabupaten dan kota wilayah Sultra.

“Teknik sampling yang kami lakukan adalah multistage random sampling,  dimana dalam menginterprestasikan bahwa semua pemilih di Sultra untuk terpilih sebagai responden (tidak tersegmentasi) dengan nilai margin of eror plus minus 3,7 persen, ” jelas Ruslan.

Liputan : Hendriansyah

You cannot copy content of this page