Advertorial

Tingkatkan Peran Komite Sekolah, Mutu Pelayanan Pendidikan di SMPN 2 Kendari Meningkat

670
×

Tingkatkan Peran Komite Sekolah, Mutu Pelayanan Pendidikan di SMPN 2 Kendari Meningkat

Sebarkan artikel ini
SMPN 2 Kendari

Reporter : Hendrik B

Editor : Kang Upi

KENDARI – Salah satu peran Komite Sekolah terhadap penyelenggara pendidikan di sekolah yakni membantu meningkatkan kelancaran penyelenggaraan kegiatan belajar-mengajar, baik melalui peningkatan sarana, maupun hal teknis lainnya.

Untuk mewujudkan peran tersebut, Tim Komite Sekolah di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Kendari mendorong peningkatkan mutu pelayanan pendidikan di sekolah, dengan pembangunan sarana pendukung.

Ketua Komite SMPN 2 Kendari, Baharudin menjelaskan, pembuatan sarana perlu dilakukan sebagai cara untuk meningkatkan kemampuan sekolah sebagai lembaga pendidikan, dengan tujuan untuk mencerdaskan para murid.

Gagasan pembangunan sarana pendukung ini di SMPN2 Kendari mendapatkan dukungan dari seluruh komponen pendidikan, baik guru, kepala sekolah, orang tua atau wali murid, masyarakat, serta institusi pendidikan.

“Jadi kita perlu kerjasama dan koordinasi dari komponen tersebut, sehingga upaya peningkatan mutu pendidikan yang dilaksanakan dapat efektif dan efisien,” jelas Baharudin kepada mediakendari.com, Kamis (25/04/2019).

Menurutnya, dengan kerjasama yang dibangun melibatkan banyak komponen, saat ini di SMPN 2 Kendari telah dibangun saranan pendukung pendidikan untuk siswa, berupa ruang serba guna, OSIS, Kantin, toilet, serta pagar pembatas sekolah.

Seluruh sarana itu, telah melalui kajian Komite Sekolah dan pihak sekolah, yang berkesimpulan akan perlunya sarana pendukung keterampilan siswa untuk mengembangkan minat dan bakal, diluar model pendidikan resmi dengan belajar di kelas.

Ruang serba guna SMPN 2 Kendari

Untuk itu, diputuskan perlunya di sekolah tersebut ruang khusus namun serba guna yang bisa dimanfaatan untuk pengembangan minat dan bakat murid siswa, serta untuk meningkatkan kemampuan serta membentuk keterampilan seni.

Selain itu, untuk mewujudkan pola hidup sehat dikalangan siswa, pihak Komite Sekolah juga menyetujui renovasi kantin sekolah yang nampak kumuh, menjadi kantin sehat yang menjajakan jajanan sehat.

Kantin SMPN 2 Kendari

“Karena kantin tersebut memiliki peranan yang sangat penting dalam menyediakan asupan makanan atau jajanan bagi anak-anak di sekolah,” terangnya.

Menurutnya, makanan yang sehat dan berkualitas dapat membantu bagi perkembangan tubuh dan otak siswa anak yang memang sedang tumbuh. Olehnya itu, untuk memastikan siswa mendapatkan jajanan yang higienis, perlu diperhatikan kebersihan jajanan kantin.

“Jadi kita merenovasi kantin tersebut, guna untuk membantu perkembangan tubuh dan otak siswa dalam masa pertumbuhan,” terangnya.

Ruang OSIS SMPN 2 Kendari

Ia juga menuturkan, kondisi ruang organisasi siswa intra sekolah (OSIS) juga mempengaruhi pengembangan kreatifitas siswa, sehingga pihaknya merenovasi ruangan tersebut, agar siswa bisa berorganisasi dengan nyaman.

“Sehingga siswa mendapatkan pembinaan, pengembangan dan pemberdayaan dengan nyaman, dan bisa membentuk kader-kader siswa dengan baik,” tuturnya.

Toilet khusus perempuan SMPN 2 Kendari

Dikatakannya juga, pembangunan toilet baru juga bermanfaat bagi murid, khususnya perempuan. Untuk toilet ini sendiri pemakaiannya diatur hanya untuk siswi, serta untuk gantian pakaian saat pelajaran penjaskes.

“Jadi toilet yang dibangun dekat OSIS itu, digunakan hanya untuk siswi saat buang kotoran atau ganti pakaian,” katanya.

Pagar SMPN 2 Kendari

Sementara itu, untuk pembangunan pagar di sekolah tersebut, dilakukan karena bangunannya telah lapuk sehingga mudah rusak. Melihat kondisi tersebut, pihaknya sepakat merenovasi pagar guna meningkatkan rasa aman bagi siswa.

“Karena pagar itu sudah lama dan rusak sehingga mengancam keselamatan murid, maka kami melakukan merenovasi pagar tersebut, demi kenyamanan dan keselamatan murid kami,” tutupnya.


You cannot copy content of this page