NEWS

BKKBN Sultra Apresiasi Bupati Konawe Utara

326
×

BKKBN Sultra Apresiasi Bupati Konawe Utara

Sebarkan artikel ini
Tampak Foto bersama usai kegiatan

KENDARI – Kepala Perawakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sulawesi Tenggara (Sultra), Asmar mengapresiasi Bupati Konawe Utara (Konut), Dr H Ruksamin.

Menurutnya, Ruksamin telah peduli dalam mendukung perkembangan Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan, dan Keluarga Berencana atau Bangga Kencana.

Hal tersebut disampaikan Asmar dalam sambutan tertulisnya saat mendampingi Tim Verifikasi Tanda Kehormatan Satyalancana Pembangunan Tahun 2022.

Baca Juga : Ketua IDI Konawe Dapat Penghargaan dari BKKBN

Tim dari Sekretariat Militer Presiden RI itu melakukan kunjungan verifikasi ke Kabupaten Konut, Provinsi Sultra.

Dalam verifikasi di Kabupaten Konut tersebut, tim melakukan uji petik lapangan disejumlah lokasi.

Lokasi tersebut di antaranya Puskesmas Wanggudu Raya dan Kampung KB Konasara di Desa Pasir Putih, Kecamatan Lembo.

Sebelum kunjungan lapangan, tim juga mendengarkan pemaparan yang disampaikan Bupati Konut terkait capaian program Bangga Kencana dan program unggulan lain yang telah dilakukan.

Baca Juga : Pemkot Kendari MoU Elektronifikasi Transaksi Pasar Digital Dan Pasar Siap Qris

Asmar menjelaskan Satyalancana Pembangunan merupakan tanda kehormatan tertinggi dari Presiden RI yang diberikan kepada gubernur serta Bupati/Wali Kota.

Penghargaan diberikan kepada kepala daerah yang dinilai memberikan komitmen, dukungan, prestasi, serta kepemimpinannya dalam pembangunan Program Bangga Kencana.

Menurutnya, usulan Satyalancana Pembangunan dari Bupati Konawe Utara tersebut sudah pernah diusulkan pada tahun 2020 lalu.

Baca Juga : Pencairan Bantuan Subsidi Upah 2022 di BPJS Ketenagakerjaan Sultra Belum Jelas

“Namun karena kondisi Pandemi Covid-19 maka verifikasi lapangan tidak dapat dilakukan pada tahun 2021 sehingga tahun 2022 baru bisa dilakukan verifikasi,” kata Asmar.

Di antaranya dukungan anggaran kepada Dinas Pengendalian Penduduk dan KB yang sangat besar sehingga dukungan pelaksanaan program di lapangan dapat dilakukan secara maksimal.

Program Jumat Berkah yang merupakan program khusus Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Konawe Utara dalam meningkatkan silaturahmi dan kesejahteraan masyarakat di desa terpencil.

Penulis : Sardin

You cannot copy content of this page